Thursday, April 22, 2010

CUCI MATA di Harajuku


Suasana di Harajuku
Ke Tokyo nggak ke Harajuku, nggak seru ! Pas sore itu jalan ke sana, ternyata bener. Di situ isinya anak-anak muda semua. Anak-anak muda ngumpul di situ, dengan berbagai gaya. Gaya yang unik, lucu, aneh. Mulai dari ujung kuku sampai ke ujung kepala. Bingung campur kagum aja melihatnya. Soalnya tampilnyapada kreative dan semuanya pe de (percaya diri) banget.



Anak-anak muda yang bangga berkostum kimono
Kagumnya, diantara semua orang yang berpakaian aneh itu, saya juga melihat anak-anak muda yang berpakaian kimono. Perempuan berpakaian kimono itu, gayanya juga nyantai. Gandengan sama pacarnya. Mesra dan manja.


Harajuku Style. Nyentrik.



Ikut -ikut bergaya

Kalau saya perhatikan selain baju kimono tadi, gaya mereka macam-macam. Serba hitam, dengan mukanya yang dilukis aneh-aneh jadi kesannya nakutin. Kayak di film horor. Yang bergaya koboy-koboy an juga ada. Bergaya feminin yang kayak boneka banyak. Bergaya maskulin seperti Power Ranger, Spider Man, Superman, Batman. Trus yang gayanya dengan rambut di bikin lancip-lancip dan berwarna warni juga bejibun. Jadi banyaaaaak sekali kelompoknya dan grup-grupnya. Pokoknya pada nyentrik deh !

SErba HItam yang tetap digemari. Kayak film horor.
Foto-foto dengan mereka juga nyenengin. Begitu kita pasang kamera, mereka langsung bergaya. Narsis semua. Sayangnya sebegitu gaya, modern, keren, tapi mereka nggak bagus bahasa Inggrisnya. Jadi mau tanya ini dan itu susah. Jadi sering pake bahasa tarsan. Wk wk wk wk.

My ortu aja ikut-ikut foto dengan boneka raksasa lucu ini

Itulah suasana di Harajuku yang bekennya sudah mendunia. Lokasinya di sekitar Stasiun JR Harajuku, Distrik Shibuyaku, Tokyo. Waktu itu saya bergabung di sana, melalui pusat perbelanjaan jalan Takeshita. Tapi sebenarnya anak-anak muda itu ngumpul dan ramai banget di sekitar Kuil Maiji, Taman Yoyogi, departemen store Laforet dan Gimnasium Nasional Yoyogi. *** (ira).

Asyik duduk, ngeliat penampilan anak muda yang bergaun-gaun unik.

No comments:

Post a Comment

Terbayang-bayang Pulau Maratua

Terbayang - bayang Pulau Maratua

Sore hari di Pulau Maratua Dalam trip saya ke Kepulauam Derawan, maka saya singgah di beberapa pulaunya. Di antaranya  pulau Maratua,...

Main Ke Stone Garden